ANAKNYA LAHIR DALAM KONDISI TUBUH MEMBIRU, NASYAH BERJUANG MERAWAT BUAH HATINYA

 

Nasyah Anliani (24), seorang ibu rumah tangga asal Padang, kini tengah berjuang demi kesembuhan buah hatinya yang berusia 10 bulan, Shazeea Mayra Faradisyah. Putri pertamanya itu menderita penyakit jantung bawaan lahir dan kini masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Jantung Harapan Kita, Jakarta.

Shazeea sejak lahir mengalami kondisi tubuh membiru, tetapi baru berani diperiksakan secara menyeluruh pada usia 5 bulan. Setelah menjalani tindakan medis, kondisi Shazeea sempat membaik hingga diizinkan pulang. Namun, hanya berselang seminggu, ia harus kembali ke IGD akibat sesak napas yang disebabkan adanya cairan di paru-parunya. Hingga kini, Shazeea masih harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Nasyah mengaku mengetahui tentang BAMUIS BNI dari ibunya yang juga seorang pejuang mendampingi anak dengan penyakit jantung. Melalui informasi tersebut, Nasyah akhirnya mengajukan bantuan untuk mencukupi berbagai kebutuhan selama mendampingi sang anak berobat di Jakarta.

Bantuan yang diberikan UPZ BAZNAS BNI dan BAMUIS BNI sangat membantu Nasyah untuk membeli kebutuhan vital seperti susu tinggi kalori untuk Shazeea, popok bayi, tisu basah, tisu kering, obat-obatan yang tidak ditanggung BPJS, serta biaya sehari-hari selama berada jauh dari rumah.

“Terima kasih banyak atas bantuannya UPZ BAZNAS BNI dan BAMUIS BNI. Alhamdulillah, atas bantuannya saya bisa membeli susu anak yang tinggi kalori dan pampers anak yang dibutuhkan cukup banyak. Saya juga sangat terbantu untuk membeli obat-obatan yang tidak ter-cover BPJS. Saya sangat bersyukur mendapatkan bantuan dari UPZ BAZNAS BNI dan BAMUIS BNI. Saya harap UPZ BAZNAS BNI dan BAMUIS BNI selalu bisa membantu orang-orang yang sangat membutuhkan seperti saya, dan mohon doanya untuk kesembuhan anak saya,” tutur Nasyah penuh haru.

Suami Nasyah sendiri bekerja sebagai pramusaji di sebuah restoran di Padang. Kondisi ini membuat perjuangan keluarga kecil tersebut semakin berat karena harus menghadapi biaya hidup di Jakarta sekaligus pengobatan Shazeea yang intensif.

 

Program bantuan kesehatan yang diberikan UPZ BAZNAS BNI dan BAMUIS BNI merupakan salah satu wujud kepedulian lembaga terhadap masyarakat yang membutuhkan, khususnya mereka yang sedang menghadapi ujian kesehatan berat. UPZ BAZNAS BNI dan BAMUIS BNI berkomitmen terus hadir memberikan dukungan, baik secara materiil maupun moril, agar para penerima manfaat dapat tetap kuat menjalani proses pengobatan dan perawatan anak-anak mereka.

 

Bagikan Berita ini :

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

Scroll to Top
Open chat
1
Anda butuh bantuan?
Assalamu'alaikum wr wb, Kami Yayasan BAMUIS BNI mempunyai beberapa program penyaluran yang tersedia, antara lain:
- Program Pendidikan
- Program Kesehatan
- Program Pemberdayaan Ekonomi Dhuafa (BMUK)
- Program Santunan Kemanusiaan
- Program 1000 TPA
- dsb

Mohon untuk dapat diinformasikan kepada kami, apa yang bisa kami bantu?